Senin, 11 April 2016

Resep Seafood Udang Goreng Madu

Resep Seafood Udang Goreng Madu - Seafood ini merupakan primadona dan menjadi menjadi incaran para pecinta makanan laut. kandungan udang yang kaya dengan kalsium dan protein menjadi sumber gizi yang diperlukan tubuh, sehingga makanan ini cukup sehat dikonsumsi jika tidak berlebihan.

Bagi bunda yang ingin membuat udang goreng bumbu madu sendiri dirumah, jangan khawatir panggung resep akan membeberkan resep rahasia udang goreng madu yang lezat. Silahkan disimak cara dan bahan dari udang goreng madu ini.

Resep Seafood Udang Goreng Madu, resep makanan seafood, resep makanan laut, resep udang goreng madu, resep udang goreng bumbu madu


Udang Goreng Madu


Bahan :

  • 1/2 kilogram udang ukuran besar
  • 2 buah jeruk nipis
  • 1/4 kilogram minyak goreng untuk menumis


Bahan yang dihaluskan :

  • 3 butir bawang putih
  • 1/3 sendok bubuk lada
  • 1 sendok teh garam
  • 1 ruas jari jahe


Bumbu saus madu :

  • 2 sendok makan madu
  • 1 sendok makan saus cabai. Anda bisa menambahkan cabe jika menginginkan rasa yang lebih pedas
  • 1/2 sendok makan saus tomat
  • 1 sendok makan saus tiram (1 bungkus)
  • 1/3 sendok makan kecap asin
  • 1 sendok teh minyak wijen
  • 1/2 butir bawang bombay iris tipis-tipis
  • 1 butir bawang putih iris tipis


Cara membuat udang goreng madu :

  1. Cuci udang hingga bersih dan buang bagian kepalanya. Lalu belah udang dibagian punggungnya dengan posisi membujur dari atas kebawah kemudian bilas lagi dengan air dan tempatkan pada sebuah wadah atau baskom. Lumuri udang dengan perasan air jeruk nipis. Biarkan selama 10 hingga 15 menit sampai aroma amisnya hilang.
  2. Langkah selanjutnya adalah melumuri udang dengan bumbu yang sudah dihaluskan sambil di tekan-tekan dengan lembut sampai bumbu meresap. Biarkan selama 10 menit.
  3. Siapkan wajan dan masukkan minyak goreng. Tunggu hingga minyak benar-benar dalam kondisi suhu yang panas kemudian masukkan udang secara perlahan agar minyak panas tidak menyiprat.
  4. Goreng hingga udang terlihat berubah warna dan kulitnya agak mengeras. Aduk lalu balikkan udang agar matangnya merata.
  5. Angkat kemudian masukkan semua udang ke dalam saus madu.


Cara membuat saus madunya :

  1. Tumis dengan wajan irisan bawang merah dan bawang putih hingga layu dan mengeluarkan aroma harum.
  2. Masukkan bahan-bahan campuran lainnya kemudian aduk hingga saus terlihat mengental
  3. Masukkan udang lalu aduk udang didalam saus hingga merata. Gunakan api kecil.
  4. Saat udang dan saus telah tercampur lalu matikan kompor. Angkat dan tempatkan di sebuah piring.
  5. Sajikan untuk 4 porsi


Itulah resep udang goreng madu yang lezat. Seafood ini akan cocok menemani bunda saat santap siang ataupun malam. Selamat mempraktikkan...

Resep Membuat Kopi Enak dan Lezat

Resep Membuat Kopi Enak dan Lezat - Panggung resep akan membeberkan Resep Rahasia Kopi agar Enak. Karena hampir seluruh orang di dunia menyukai yang namanya kopi.

kopi sendiri memiliki beberapa manfaat seperti mencegah diabetes, stroke, penyakit jantung, membangkitkan stamina tubuh, mengurangi sakit di kepala, dan lain sebagainya.

Bagi bunda, pasti wajib menghidangkan kopi untuk suami. Inilah resep kopi yang enak yang wajib bunda praktikkan.

Resep Membuat Kopi Enak dan Lezat, membuat kopi, resep kopi lezat, tips membuat kopi, tips kopi enak, tips kopi kemasan


1. Pilih Kopi Berkualitas
Untuk membuat kopi yang enak, tentu dengan menggunakan biji kopi yang berkualitas. Semakin berkualitas biji kopinya, akan semakin enak pula rasa kopinya nanti.

2. Perbandingan Gula dan Kopi
Ada beberapa perbandingan atau perpaduan kopi dan gula yang harus diperhatikan para pembuat kopi. Untuk secangkir kopi dengan 200ml air, takaran yanf pas adalah :

  • 1 - 1/2 sendok makan gula 
  • 1 sendok makan kopi


3. Cangkir Yang Digunakan
Untuk membuat kopi yang berkualitas, maka kita harus memperhatikan tempat dari kopi itu sendiri. dengan menggunakan cangkir atau tempat yang berbahan dasar kaca maka rasa dari kopi tidak akan terpengaruh. Jangan menggunakan cangkir atau tempat yang berbahan plastik atau melamin, karena akan mempengaruhi aroma dan rasa dari kopi.

4. Air yang Digunakan
Untuk menciptakan kopi yang berkualitas, kita juga harus menggunakan air jernih yang steril. jika kita menggunakan air keran, sebaiknya kita saring terlebih dahulu atau kita endapkan beberapa saat agar kotoran halusnya mengendap dibawah permukaan air. Setelah mengendap, barulah kemudian air kita rebus hingga mendidih. Didihkan air hingga benar-benar mendidih (100 derajat celcius).

5. Cara Menyimpan Kopi
Jangan menyimpan kopi di dalam kulkas atau freezer. menyimpan kopi di dalam lemari es sangat tidak dianjurkan. Sebaiknya simpan kopi dalam Toples yang kedap udara agar aromanya tidak hilang. Ingat, seperti yang dijelaskan sebelumnya, gunakan tempat yang berbahan dasar kaca untuk menjaga rasanya.


Itulah Resep untuk membuat kopi yang enak. Silahkan bunda praktikkan dirumah ya..